TOUNA- Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Tojo Una-Una gelar rapat konsultasi yang dirangkaikan dengan pengukuhan pembina posyandu kecamatan.
Kegiatan tersebut bertempat di Marina Contagge, Rabu (10/7/2024) tutur dihadiri Ketua PKK Touna Femmy Luther Lahay, berserta anggota, Asisten II Nawatsara Panjili, Kepala Bapperida Touna Amin Bustamin, Kepala Dinas Kesehatan Javenet Alfari Sekertaris DPMD, Perwakilan Kejari, Camat, serta tamu undangan lainnya.
Pada kesempatan itu, Asisten II Nawatsara Panjili mewakili Bupati dalam sambutannya mengatakan bahwa dibentuknya Tim Penggerak PKK Kabupaten Tojo Una-Una memiliki peran yang strategis dalam membangun keluarga yang sejahtera dan mandiri.
“Keluarga adalah pilar utama dalam masyarakat dan dengan pemberdayaan yang tepat kita dapat menciptakan generasi yang tangguh, berkarakter dan bedaya saing,”kata Nawatsara.
Nawat katakan, melalui gerakan pemberdayaan masyarakat diharapkan dapat melihat mengenali dan mengatasi masalah yang ada dan memiliki solusi atas suatu permasalahan yang terjadi.
“Masyarakat diharapkan memiliki kemampuan untuk berkembang dan meningkatkan keterampilan dalam mendayagunakan keseluruhan potensi dan peluang yang dimiliki sebagai upaya mencapai kesejahteraan keluarga melalui 10 program PKK dan mendukung program pemerintah,”jelasnya.