TOUNA- Dalam wawancara eksklusif bersama Kompas TV, Bupati Tojo Una-Una Ilham Lawidu mengungkapkan salah satu program unggulannya di bidang pendidikan, yaitu Program BINAR (Bantuan instensif dan afirmasi), Selasa (14/10/2025).
“Program ini menjadi perhatian publik karena diberikan tanpa batasan ekonomi maupun prestasi, menjangkau seluruh mahasiswa asal Tojo Una-Una,”ungkap Bupati Touna.
Menurut Bupati, kalau pemerintah pusat atau provinsi biasanya hanya membantu anak miskin atau yang berprestasi, saya justru ingin semua mahasiswa ber-KTP Tojo Una-Una mendapat bantuan ini.
“Mahasiswa penerima cukup mendaftar dengan menunjukkan KTP Kabupaten Tojo Una-Una, bantuan yang diberikan sebesar Rp1.750.000 per semester, atau sekitar Rp.3 juta lebih per tahun,”jelasnya
Ia katakan, sebenarnya saya inginkan minimal Rp.2,5 juta per semester. Tapi karena ada efisiensi dari pemerintah pusat, sementara ini disesuaikan dulu.
“Hingga saat ini, sekitar 2.000 mahasiswa telah menerima manfaat dari program BINAR, bantuan ini bersifat merata dan inklusif, tanpa membedakan golongan, suku, ras, maupun status ekonomi,”ujarnya.
Selain beasiswa, Bupati menegaskan pemerintah daerah telah menyiapkan program pakaian gratis bagi anak sekolah baru sebagai bagian dari komitmen untuk meringankan beban pendidikan masyarakat Tojo Una-Una,”tegasnya.